LAPAS PANCUR BATU IKUTI SOSIALISASI ROAD MAP DAN PENGEMBANGAN APLIKASI ERB
Dalam mewujudkan Birokrasi Kementerian Hukum dan HAM yang bersih, efektif dan berdaya saing dalam mendorong pembangunan nasional dan pelayanan publik, sebagaimana menjadi tujuan utama dalam Reformasi Birokrasi, Lapas Kelas IIA Pancur Batu turut hadir dalam kegiatan sosialisasi road map RB dan Pengembangan Aplikasi ERB melalui virtual zoom di Aula Lapanba (22/06/2023).

Salah satu materi penting yang disampaikan dalam sosialisasi ini adalah adanya perubahan Peraturan terkait Road Map RB sebagaimana diketahui sebelumnya di atur dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 25 Tahun 2020 tentang Road Map Reformasi Birokrasi Tahun 2020-2024 menjadi Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 3 Tahun 2023.
Adapun Strategi Reformasi Birokrasi dalam Kemenkumham meliputi beberapa hal yaitu:
- Menentukan Road Map RB;
- Menyusun Rencana Aksi Pelaksanaan RB;
- Mengelola Pelaksanaan Rencana Aksi;
- Monitoring dan Evaluasi RB; dan
- Menyusun Rencana Aksi Tindak Lanjut (RATL)

“Melalui kegiatan sosialisasi ini dapat menambah pengetahuan Pegawai terkait Pelaksanaan Reformasi Birokrasi di UPT agar lebih mengutamakan pelayanan kepada publik, meningkatkan akuntabilitas kinerja dan mencegah ada praktik Pungli, Korupsi serta Gratifikasi”, ucap Kalapas.